3. Smoothie
Untuk membuat smoothie yang sehatkan usus bisa dengan menggunakan sebanyak mungkin bahan nabati. Diantaranya buah, sayuran, kacang-kacangan, biji-bijian, biji-bijian.
Salah satu penelitian mikrobiota manusia yang dilakukan di mSystems tahun 2018 menemukan bahwa mengonsumsi 30 jenis makanan nabati yang berbeda dalam seminggu akan mengaktifkan mikrobiota usus yang lebih lebih sehat. Saat membuat smoothie di rumah atau membelinya, hindari smoothie yang dikemas dengan bahan-bahan tambahan seperti jus, yogurt beku, dan susu manis karena biasanya mengandung gula yang cukup tinggi.
4. Telur
![]() |
Telur memiliki efek berbeda-beda pada tiap orang. Telur akan berefek positif jika orang tersebut cocok dengan telur dan akan menjadi buruk ketika orang yang mengonsumsi memiliki alergi terhadap telur.
ika berurusan dengan masalah usus seperti sindrom iritasi usus (IBS) sebaiknya menghindari konsumsi telur termasuk saat sarapan. Sindrom iritasi usus adalah gangguan fungsional yang paling umum. Menurut International Foundation for Gastrointestinal Disorders orang yang memiliki keluhan seperti ini harus sangat berhati-hati.