Sebelumnya tercatat Bali juga berhasil meraih penghargaan dengan mengalahkan 25 destinasi dunia lain dalam ajang Travellers Choice yang diadakan oleh Trip Advisor bulan Agustus 2020 lalu, sebagai Destinasi Pariwisata Terbaik tingkat internasional.
Dengan predikat ini diharapkan, ketika covid-19 berakhir pariwisata Bali benar-benar bisa cepat pulih dan ekonomi Bali bisa kembali bangkit, dan kehidupan masyarakat bisa sejahtera.
Untuk mendukung kembalinya wisatawan ke Bali, Pemerintah Provinsi Bali telah mempersiapkan diri jauh-jauh hari sebelumnya yaitu dengan mengeluarkan edaran nomor 3355 tahun 2020 tentang Protokol Tatanan Kehidupan Era Baru (CHSE), peraturan Gubernur nomor 46 tahun 2020 tentang penerapan disiplin dan penegakan hukum protokol kesehatan sebagai upaya pencegahan dan pengendalian Covid-19.
Pemerintah Provinsi Bali bersama asosiasi pariwisata telah melakukan verifikasi terhadap seluruh fasilitas dan daya tarik pariwisata dimana sampai saat ini sudah terverifikasi sebanyak 877 usaha pariwisata yang terdiri dari 538 akomodasi, 75 restoran, 5 Desa Wisata, 83 DTW, 20 RHU, 7 Mall, 40 transportasi wisata, 73 travel agent, 35 wisata tirta dan 1 kawasan.
“Ini menunjukkan Bali sebenarnya sudah siap, dan dengan kondisi ini wisatawan diharapkan tidak ragu untuk datang ke Bali,” pungkasnya.
Penulis : Rilis Pers
Editor : I Komang Robby Patria