Menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan RI ke-77 banyak ragam cara dilakukan warga masyarakat.
Di Pulau Bali semarak HUT Kemerdekaan RI yang jatuh pada hari Rabu (17/8/2022) disambut antusias baik oleh warga lokal maupun asing khususnya yang ada di Pantai Kuta.
Seperti Victor, turis asing asal Ukraina ini sangat senang bisa berlibur di Pulau Bali. Ia pun antusias ikut melepas anak tukik di Pantai Kuta.
“Ini kunjungan pertama saya datang ke Bali saya sangat senang, orang-orangnya ramah, lucu, dan menyenangkan, sebulan kami berlibur di Bali,” katanya kepada detikBali ditemui Selasa (16/8/2022) usai pelepasan ratusan ekor anak Tukik yang dilakukan oleh keluarga besar Hotel Mercure dan turis di Pantai Kuta, Kabupaten Badung, Bali.
Selanjutnya, imbuh Victor, untuk menyambut HUT Kemerdekaan RI ke-77 Victor pun turut bersukacita dan menyambutnya.
Iapun memberikan kesan dan pesan bagi warga Indonesia yang merayakan ulang tahun kemerdekaan besok.
“Saya berharap semua orang dapat merasakan hari kebesaran itu dan berbahagia yang terbaik buat semuanya,” ucap Victor.
Dan memang antusias warga dalam rangka menyambut perayaan kemerdekaan sangat tinggi. Terbukti ratusan warga baik lokal dan asing Selasa (16/8/2022) sore nampak memadati area pantai Kuta.
Mereka menantikan pelepasan ratusan ekor anak tukik yang dikomandoi oleh karyawan Hotel Mercure, Kuta.
Selain para karyawan Mercure Hotel Kuta, para wisatawan asing pun nampak antusias saat melepas anak tukik tersebut.
Source :detik/